DP3AP2KB Kabupaten Sambas Laksanakan Pelatihan Peningkatan Kapasitas SDM Perempuan di Desa Sejiram

23 Mei 2022
Administrator
Dibaca 94 Kali

desasejiram.id-Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Sambas Laksanakan Pelatihan Peningkatan Kapasitas SDM Perempuan di Desa Sejiram Kecamatan Tebas.(20/05/2022)

Kegiatan ini dilakanakan pada hari Jum'at tanggal 20 Mei 2022 bertempat di  Gedung Serbaguna Desa Sejiram, kegitan ini dihadiri oleh Sekretaris Camat  Dedi Setiana, S.H. Kapala Desa Dejiram HEMDI, PD/PLD Desa Sejiram, dan yang menjadi peserta pelatihan adalah warga Desa Sejiram

Perjuangan perempuan-perempuan masa lalu masih belum berhenti hingga saat ini. Kondisi kualitas hidup perempuan khususnya di kabupten sambas belum sepenuhnya menggembirakan, sebab masih terjadi kesenjangan kualitas hidup antara perempuan dan laki-laki, khususnya dalam aspek-aspek penting kehidupan manusia, seperti  politik, hukum, sosial dan ekonomi.

Oleh karena itu, menjadi sangat penting untuk melakukan peningkatan kapasitas kepemimpinan perempuan agar perempuan-perempuan lebih percaya diri untuk berpartisipasi menyuarakan aspirasi perempuan dalam berbagai tahapan proses pembangunan, mulai dari tingkat nasional hingga pemerintahan desa. Saat ini sudah banyak perempuan-perempuan telah menjadi agen perubahan dan diharapkan lebih banyak lagi perempuan Indonesia menjadi agen perubahan yang berani melakukan perubahan dalam dirinya sendiri, keluarga dan masyarakat menuju sesuatu yang lebih baik.