Silaturahmi Desa Gapura Kecamatan Sambas ke Desa Sejiram Kecamatan Tebas Dalam Rangka Studi Banding Tentang Website Desa (OpenSID)

24 08-1
MIKI SAPUTRA, A.Md.P
Dibaca 86 Kali
Silaturahmi Desa Gapura Kecamatan Sambas ke Desa Sejiram Kecamatan Tebas Dalam Rangka Studi Banding Tentang Website Desa (OpenSID)

desasejiram.id – Sejiram, 5 Desember 2024, Desa Gapura Kecamatan Sambas mengadakan silaturahmi ke Desa Sejiram Kecamatan Tebas untuk melakukan studi banding mengenai pengelolaan website desa.

Acara ini dihadiri oleh kepala desa, ketua dan Anggota BPD, perangkat desa, dari masing masing desa, pengurus BUMDes desa Sejiram serta dihadiri juga oleh Bapak Arie Musbandi selaku pemateri.

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman tentang bagaimana OpenSID dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan pelayanan dan transparansi informasi di tingkat desa.

Ada pun Agenda Kegiatan yang telah dilakasankan:

  1. Pemaparan dari Bapak Arie Musbandi selaku pemateri, memberikan presentasi mengenai aplikasi OpenSID, menjelaskan fitur-fiturnya, dan bagaimana cara penggunaannya untuk memaksimalkan pengelolaan informasi desa. Ia juga menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam pengelolaan website desa.
  2. Tanya Jawab: Setelah pemaparan, sesi tanya jawab dibuka, di mana peserta dari Desa Gapura mengajukan pertanyaan terkait implementasi dan pengelolaan OpenSID. Bapak Ari memberikan penjelasan yang komprehensif, membantu peserta memahami tantangan yang mungkin dihadapi serta solusi yang dapat diterapkan.
  3. Diskusi dan Pertukaran Pengalaman: Peserta dari kedua desa saling berbagi pengalaman mengenai pengelolaan website desa masing-masing, termasuk kendala yang ditemukan dan langkah-langkah yang diambil untuk mengatasinya.
  4. Penutup dan Rencana Tindak Lanjut: Acara ditutup dengan keinginan untuk menjalin kerjasama lebih lanjut dalam pengembangan website desa. Desa Gapura berencana untuk mengadakan pelatihan bagi pengelola website agar dapat menerapkan ilmu yang didapat selama kunjungan ini.

Kegiatan silaturahmi ini diharapkan dapat memperkuat kerja sama antar desa dan memfasilitasi pertukaran informasi yang bermanfaat untuk peningkatan kualitas pelayanan publik di masing-masing desa. Semoga dengan pemanfaatan OpenSID ini dapat lebih efektif dalam penyampaian informasi dan dalam pelayanan terhadap masyarakat.